Panu merupakan penyakit infeksi jamur candida albicans yang kerap timbul dibagian tubuh, baik itu pada bagian punggung, leher, lengan, bahkan pada area wajah. Tak heran jika seseorang yang menderita panu akan minder dan malu, karena biasanya orang yang terkena panu akan merasakan gatal yang mengharuskan mengaruk-garuk setiap saat.
Jika seseorang sudah terkena penyakit panu, biasanya akan timbul bercak putih kemerah-merahan, atau lebih putih dari pada warna kulit, jika dibiarkan panu akan terus melebar, bahkan menimbulkan bercak baru yang semakin banyak.
Salah satu penyebab panu yang paling umum yakni kurang menjaga kebersihan tubuh. Selain itu, jika anda tinggal ditempat lembab yang memiliki suhu tinggi, seperti daerah perkotaan, atau anda yang bekerja ditempat yang memiliki polusi cukup tinggi, turut serta menyebabkan penyakit panu timbul di tubuh anda.
Lantas, Bagaimana Cara Mengobatinya ?
Sebelum mengobati panu, sebaiknya anda hilangkan kebiasaan-kebiasaan buruk yang kerap menimbulkan jamur penyebab panu tumbuh di tubuh anda. Seperti, menggunakan handuk secara bersamaan, memakai baju yang jarang dicuci, atau memakai benda-benda lainya yang sudah terkontaminasi dengan bakteri/jamur penyebab panu. Karena panu ini sangat mudah menular, dan penularanya seperti sudah dijelasakan, baik melalui pakaian, atau benda-benda yang digunakan secara bersamaan.
Untuk mengobati panu, anda bisa gunakan ramuan-ramuan tradisional yang akan kami ulas, di samping ampuh, cara tradisional ini juga tak perlu memerlukan bahan-bahan yang sukar didapatkan. Karena sangat banyak bertebaran disekitar anda. Berikut ulasanya.
6 Obat Tradisional Panu yang bisa Anda Racik Sendiri
1.Bawang Putih
Bawang putih tentu bisa anda dapatkan dengan mudah. Disamping bisa digunakan untuk bumbu masak. bawang putih ternyata memiliki kemampuan sebagai antibakteri yang baik, jadi anda bisa gunakan bawang putih untuk menghilangkan jamur yang menempel pada tubuh anda. Caranya, siapkan satu siung bawang putih yang sudah dikupas kulitnya, lalu potong menjadi 2 bagian, lalu oleskan bawang putih pada bagian yang dipotong ke area kulit yang terkena panu, gosok-gosok lembut sampai terasa perih. gosoklah secara bertahap sampai jamur panu benar-benar mati, jika terasa cukup, bilaslah bagian yang sudah digosok dengan sabun sampai bersih.
2.Lengkuas
Lengkuas, atau orang sunda sering menyebutnya laja adalah bumbu dapur yang familiar, anda juga bisa dapatkan dengan mudah. Lengkuas memiliki kandungan yang cukup banyak salah satunya terpenoid, fenol, dan flavonoid yang sering digunakan sebagai bahan dasar obat modern. Laja sangat baik untuk membunuh bakteri/kuman, jamur penyebab panu. Caranya, siapkan 1 siung lengkuas, parut sampai menjadi bubuk-bubuk lembut, lalu balurkan hasil parutan tadi ke daerah kulit yang terkena panu. anda juga bisa tambahkan garam untuk memaksimalkan pengobatan. Gunakan cara ini sesering mungkin, sampai panu anda sembuh.
3.Lidah Buaya
Selain bagus untuk kulit dan rambut, lidah buaya juga bisa anda gunakan untuk mengobati panu. antibakteri yang terkandung dalam lidah buaya sangat efektif membunuh jamur panu. Untuk caranya, anda bisa ambil satu batang lidah buaya, lalu belah menjadi dua bagian. Kemudian ambil lendir atau gelnya, oleskan pada area panu, biarkan sampai mengering, lalu bilas dengan air sampai bersih
4. Belimbing Wuluh + Kapur Sirih
Belimbing wuluh/belimbing sayur merupakan buah yang sering kita jumpai jika makan rujak, rasanya yang masam, menjadi ciri bahwa buah ini kaya akan vitamin C, dan kapur sirih, sangat kaya akan mineral. Jadi anda bisa kombinasikan keduanya dengan cara, tumbuk halus belimbing wuluh, lalu campurkan kapur sirih secukupnya, aduk sampai merata, dan langsung oleskan pada area kulit yang terkena panu. Cara ini sangat efektif untuk memaksa jamur mati dengan vitamin C, dan sensasi panas yang dihasilkan kapur sirih.
5.Daun Pare + Kapur Sirih
Apakah anda suka buah pare/paria ? buah pare terkenal dengan rasa pahitnya, namun jika ditumis memberikan rasa yang unik dan enak tentunya. Buah pare selain dibuat tumis ternyata bisa mengobati kencing manis lho. Tapi, disini saya akan membahas daun parenya. Karena, daun pare bisa anda gunakan untuk membasmi jamur panu dalam tubuh tubuh. Sama seperti sebelumnya, anda bisa tumbuk daun pare secukupnya, lalu tambahkan kapur sirih secukupnya dan oles sampai merata.
6.Sari Cuka ApelApakah anda suka buah pare/paria ? buah pare terkenal dengan rasa pahitnya, namun jika ditumis memberikan rasa yang unik dan enak tentunya. Buah pare selain dibuat tumis ternyata bisa mengobati kencing manis lho. Tapi, disini saya akan membahas daun parenya. Karena, daun pare bisa anda gunakan untuk membasmi jamur panu dalam tubuh tubuh. Sama seperti sebelumnya, anda bisa tumbuk daun pare secukupnya, lalu tambahkan kapur sirih secukupnya dan oles sampai merata.
Sari cuka apel memang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh, salah satunya bisa mengobati kista ovarium. Anda bisa dapatkan sari cuka apel ini di apotik terdekat. Caranya, cukup oleskan sampai merata ke daerah kulit yang terkena panu, setelah itu tunggu beberapa saat. Untuk hasil yang maksimal, anda bisa tambahkan 1 sendok sari cuka apel dengan teh hijau, untuk dioleskan secara merata, tunggu sampai meresap dan sedikit kering. Lalu bilas dengan air dan sabun sampai bersih.
Nah, itulah ulasan mengenai berbagai macam ramuan tradisional untuk menghilangkan panu. selain itu, jika kurang puas, karena obat tradisional sangat aman, anda bisa kombinasikan dengan obat/salep dokter. Dengan cara ini akan sedikit mempercepat penyembuhan panu di tubuh anda. Sekian dan terima kasih.
Nah, itulah ulasan mengenai berbagai macam ramuan tradisional untuk menghilangkan panu. selain itu, jika kurang puas, karena obat tradisional sangat aman, anda bisa kombinasikan dengan obat/salep dokter. Dengan cara ini akan sedikit mempercepat penyembuhan panu di tubuh anda. Sekian dan terima kasih.
Artikel Lainya :
- 5 Manfaat Yoghurt Untuk Menjaga Kesehatan Tubuh anda !
- Manfaat Daun Cincau Hijau untuk kesehatan lambung
- Kandungan Nutrisi Dan Beragam Khasiat Buah Murbei
- 5 Khasiat Bawang dayak yang belum anda Ketahui !
- Selain Nikmat, Teh hijau ternyata memiliki Segudang Manfaat
- 2 Makanan ini Sebabkan Hipertensi Tak Kunjung Sembuh
- Bahaya Konsumsi Makanan Mengandung Tinggi Garam
0 komentar:
Posting Komentar